Cek Pelaksanaan Pilkada Kalsel 2020 di Lapas

by admin
0 comment 1 minutes read

Polda Kalsel, Polres Tabalong – Polres Tabalong melaksanakan pengamanan pemungutan suara di Lembaga Pemasyarakatan Klas III Tanjung Maburai dalam rangka pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Selatan, Rabu (09/12/2020)

Dalam rangkaian operasi kepolisian terpusat tahun 2020 dengan sandi Operasi Mantap Praja Intan 2020, Polres Tabalong mengawal dan mengamankan jalannya Pilkada Gubernur dan wakil Gubernur Kalimantan Selatan tahun 2020 di seluruh TPS yang ada di Kabupaten Tabalong, termasuk TPS khusus yang berada di dalam Lembaga Pemasyarakatan Klas III Tanjung Maburai.

Kasat Intelkam Polres Tabalong AKP Hendra S. Sartio, SE, S.IK bersama Danki 2 Batalyon B Pelopor Tanjung AKP Husnil Mubarok Daulat, S.H.,S.I.K Monitoring pelaksanaan pengamanan pemungutan surat suara di TPS khusus 08 di Lembaga Pemasyarakatan Klas III Maburai Kecamatan Murung Pudak Kabupaten Tabalong.

Kegiatan pemungutan suara dalam tahapan Pilkada Gubernur dan Wakil gubernur Kalsel Tahun 2020 di Lembaga Pemasyarakatan tetap dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan karena situasi pandemi Covid-19.

Kasat Intelkam Polres Tabalong AKP Hendra S. Sartio, SE, S.IK “Alhamdulillah, pelaksanaan pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Selatan di Lapas Klas III Tanjung Maburai berjalan kondusif dan kami juga menghimbau agar para pemilih tetap menerapkan protokol kesehatan”

Rel

Baca Artikel Lainnya

Leave a Comment