Asuransi Astra Revitalisasi PAUD Pelita Hati

by baritopost.co.id
0 comment 2 minutes read

Banjarmasin,  BARITO – PT Asuransi Astra melakukan revitalisasi atas ruang belajar-mengajar PAUD Terpadu Inklusi Pelita Hati yang berlokasi di wilayah Baiman Gang Bersama Jalan AMD Banjarmasin Selatan, Kamis (12/9). Revitalisasi ini merupakan bagian dari program #PijarIlmu yang diinisiasi oleh Asuransi Astra.

Kepala Cabang Asuransi Astra Banjarmasin, Eka Purnawardeny, mengharapkan program revitalisasi ini dapat membantu anak-anak usia dini untuk mendapatkan pendidikan yang lebih layak. Ia memastikan program ini akan bersifat jangka panjang dan berkelanjutan.

“Kami masih akan terus mengidentifikasi kebutuhan pendidikan usia dini agar bisa memberikan pendidikan yang terbaik kepada anak-anak. Selain itu, kami akan mendorong peningkatan aspek kebersihan dan keamanan dalam pendidikan anak usia dini,” tuturnya saat peresmian ruang kelas PAUD Pelita Hati.

Perlu diketahui, pada tahun 2019 ini Asuransi Astra menargetkan revitalisasi terhadap 25 sekolah PAUD di seluruh Indonesia.

Asuransi Astra menjalin kerja sama dengan Himpunan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Anak Usia Dini Indonesia (Himpaudi) dalam kegiatan revitalisasi. Salah satu bentuk kerja sama adalah Himpaudi memberi rekomendasi kepada Asuransi Astra terkait lokasi sekolah yang dianggap perlu mendapat revitalisasi.

Kepala Sekolah PAUD Terpadu Inklusi Pelita Hati Basuki Rohmat SAg, mengatakan dirinya sangat bersyukur Asuransi Astra melakukan revitalisasi di sekolah PAUD tersebut.

Ia berharap revitalisasi ini bisa mendorong anak untuk lebih giat berangkat ke sekolah. Hal itu karena kondisi PAUD saat ini yang sudah semakin nyaman. Bukan hanya itu, ia mengharapkan para orang tua juga bisa merasa bangga dengan menyekolahkan anak mereka di PAUD Pelita Hati. “Saya sangat bahagia karena Asuransi Astra turut membantu kami dalam mendidik dan membahagiakan anak-anak di usia emas mereka. Bantuan dari Asuransi Astra ini sangat bermanfaat,” sebutnya.

Tercatat, saat ini ada 70 anak yang bersekolah, dengan 10 guru di PAUD Terpadu Inklusi Pelita Hati. Kepala Bidang PAUD Dinas Pendidikan Kota Banjarmasin H Syakrani menilai bantuan asuransi Astra sangat penting bagi kelangsungan PAUD di Kota Banjarmasin.

“Rata-rata setiap kelurahan ada sekitar 10-11 PAUD, sehingga bila dikalkulasi mencapai 500-an PAUD di Kota Banjarmasin. Jumlah tersebut tidak sebanding dengan anggaran dari Pemko Banjarmasin. Ya, dana kita terbatas, sebab itu melalui bantuan pihak ketiga inilah bisa memberikan kelengkapan bagi PAUD di Kota Seribu Sungai ini,” imbuhnya.

afd

Baca Artikel Lainnya

Leave a Comment