Doa Bersama dan Musik Dangdut Tutup Malam Pergantian Tahun di Siring Tendean

by admin
0 comment 2 minutes read

KETUA Pemuda Islam Kalsel HM Hasan didampingi Ketua Forpeban H Din Jaya bersama , Kapolda Kalsel Irjen (Pol) Yazid Fanani, Danrem 101 Ant Brigjen TNI Syaiful Rahman, Kepala Kesbangpol Provinsi Kalsel Taufik Sugiono beri keterangan pers di panggung doa bersama malam pergantian tahun yang ditutup hiburan musik dangdut (foto :ist)

Banjarmasin, BARITO – Doa bersama yang digelar tokoh lintas agama yang digelar Ormas Pemuda Islam Kalsel, LSM Forpeban dan Ikatan Putra-Putri Indonesia di malam pergantian tahun Senin (31/12/2018) malam berjalan lancar.

Ribuan warga yang tumpah ruah memadati lapangan Siring Patung Bekantan di ‪Jalan Pierre Tendean Kota Banjarmasin‬ itu sepakat menjaga Kalsel tetap kondusif .

Doa bersama yang akan ditutup dengan hiburan music dangdut itu dihadiri Kepala Kesbangpol Provinsi Kalsel Taufik Sugiono yang mewakili Gubernur Kalsel, Kapolda Kalsel Irjen (Pol) Yazid Fanani, Danrem 101 Ant Brigjen TNI Syaiful Rahman, Kepala Kanwil Depag Kalsel H Noor Fahmi, serta perwakilan tokoh masyarakat, LSM dan agama

Dalam sambutannya, Ketua Pemuda Islam Kalsel HM Hasan didampingi Ketua Forpeban H Din Jaya mengatakan dalam doa bersama yang sudah digelar rutin selama 13 tahun terakhir ini menyampaikan pesan agar ditengah situasi politik yang mulai “panas” menjelang Pilpres dan Pileg serentak ‪pada 17 April 2019‬ mendatang,

Warga Kalsel diminta tetap kompak dan bersatu .“Jangan mau terprovokasi atau diadu domba oleh oknum yang tak bertanggung -jawab dengan demikian Kalsel yang kita cintai ini tetap terjaga dengan aman, tertib dan damai ” imbau mantan Ketua KNPI Kalsel ini yang diamini ribuan warga yang hadir malam itu.

Kapolda Kalsel Irjen Pol Yazid Fanani merespon positif atas acara doa bersama yang digelar tiga LSM dan ormas yang digelar rutin itu”Suasana pun kondusif malam ini kalaupun ada panggung hiburan musik itu wajar” ujar perwira tinggi Polisi yang dikenal ramah ini.

Malam itu usai acara doa bersama oleh masing-masing tokoh dari lintas agama, ribuan masyarakat dihibur dengan musik dangdut OM Surya Arina yang menampilkan artis dangdut Banua dan bintang tamu Risti KDI
.
Kepada wartawan, Ketua LSM Forpeban H Din Jaya menyatakan bersyukur even tahunan yang mereka gelar berjalan dengan sukses. Masyarakat selain terhibur juga pulang dengan aman .”Alhamdullilah acara berjalan dengan aman dan lancar “ ujarnya

Mercurius

Baca Artikel Lainnya

Leave a Comment